Butuh Bantuan

Beranda / FAQ / Managed Service Channel / Pusat Bantuan - Layanan ATM

Pusat Bantuan - Layanan ATM

1. Apa itu layanan ATM dan/atau CRM Outsource Artajasa?

Layanan End to End penyediaan  Delivery Channel berupa Terminal ATM dan/atau CRM bagi Bank atau Institusi meliputi penyediaan Terminal,  Jaringan kominikasi,  Pengelolaan, Pemeliharaan sampai dengan Laporan.

 

2. Latar belakang tersedianya layanan ATM dan/atau CRM Outsource Artajasa ini?

  • Tingginya investasi yang harus dilakukan Bank untuk penyediaan Layanan ATM dan/atau CRM
  • SDM perbankan yang terbatas untuk melakkan kegiatan operasional Layanan ATM dan/atau CRM
  • Persyaratan keanggotaan ATM Bersama pada level tertentu yang mengharuskan Anggotanya memiliki minimal satu Terminal ATM

 

3. Sejak kapan layanan ATM dan/atau CRM hadir di Artajasa?

Artajasa pertama kali meluncurkan layanan ATM dan/atau CRM pada tahun 2008 dengan Bank BJB sebagai pelanggan pertama.

 

4. Siapa saja target pasar dari layanan ini?

Bank - Bank pada kelompok BUKU 1 - 3 baik Bank umum, Bank Syariah, maupun Bank Pembangunan Daerah.

 

5. Bagaimana skema kerjasama yang ditawarkan oleh Artajasa untuk layanan ATM dan/atau CRM ini?

Solusi layanan Managed Service end to end.

 

6. Service apa saja yang akan diberikan kepada Pelanggan jika bergabung dengan layanan ini?

  1. Teminal ATM dan/atau CRM
  2. Pengiriman dan implementasi di lokasi penempatan
  3. Kegiatan SLM- Kegiatan FLM*
  4. Jaringan Komunikasi*
  5. Kegiatan CR*
  6. Reporting
  7. Penyediaan sarana pendukung (UPS & IT)*
  8. Aplikasi monitoring*
  9. Help desk monitoring

**) sesuai kebutuhan pelanggan dan memerlukan konfirmasi lebih lanjut.

 

7. Apa kelebihan layanan yang Artajasa berikan dibandingkan dengan perusahaan lain yang sejenis yang menawarkan layanan yang sama?

  • Artajasa memiliki kerjasama dengan lebih dari satu principle Terminal ATM dan/atau CRM, sehingga pelanggan dapat menentukan brand mana yang akan digunakan
  • Artajasa memiliki pengalaman dalam penyediaan layanan ini, sehingga dapat memberikan masukan brand mana yang memiliki kualitas yang baik
  • Artajasa memiliki layanan switching, sehingga akan memudahkan dalam pelaksanaan pengembangan dan implementasi layanan ATM

 

8. Apa saja benefit yang akan diterima oleh pelanggan?

  • Dalam penyediaan Layaann ATM dan/atau CRM pelanggan tidak perlu mengeluarkan CAPEX cukup mengalokasikan OPEX
  • Pelanggan cukup berkoordinasi dengan Artajasa untuk seluruh kegiatan operasional Terminal ATM dan/atau CRM, tidak perlu berkoordinasi dengan banyak pihak

 

9. Fitur apa saja yang ditawarkan oleh layanan ATM dan/atau CRM ini?

  • Fitur yang ditawarkan dalam layanan ini tergantung pada fitur yang tersedia pada switching pelanggan
  • Artajasa memberikan support penuh untuk kebutuhan pengimplementasian seluruh fitur yang  terdapat pada switching pelanggan di Terminal ATM dan/atau CRM

 

10. berapa lama proses pengadaan sampai dengan layanan ini bisa digunakan oleh nasabah mitra kerjasama?

Estimasi waktu selama 16 (Enam belas) minggu mulai dari Perjanjian Kerjasama/Surat Perintah Kerja/Surat Penunjukan diterima oleh Artajasa.

 

11. Bagaimana prosedur dan mekanisme jika Pelanggan ingin bergabung ke layanan ini?

  • Artajasa akan melakukan presentasi kepada calon pelanggan  layanan ATM dan/atau CRM  sekaligus Bank memberikan informasi terkait kebutuhan ruang lingkup layanan
  • Artajasa akan mengirimkan proposal sesuai dengan kebutuhan ruang lingkup layanan dari pelanggan yang didalmnya terdapat lama proses implementasi, Biaya, dan ruang lingkup layanan yang akan disepakati
  • Setelah Bank sepakat ditunjukan dengan BAK/Surat, Artajasa melakukan pengadaan Terminal ATM dan/atau CRM, implementasi dan operasional layanan sampai dengan layanan dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pelanggan

 

12. Apa saja syarat dan ketentuan untuk bergabung ke layanan ATM dan/atau CRM?

Mitra telah memiliki izin penyediaan layanan ATM dan/atau CRM  dari regulator.

13. Bagaimana jika terjadi gangguan pada layanan ATM dan/atau CRM artajasa ini?

  • Bank mendapatkan informasi mengenai gangguan yang terjadi pada Terminal ATM dan/atau CRM dari petugas bank dilapangan ataupun dari aplikasi monitoring
  • Bank Menginformasikan gangguan ke contact center Artajasa
  • Contact center Artajasa akan meneruskan informasi gangguan pada petugas di lapangan
  • Petugas di lapangan akan melakukan kunjungan ke lokasi penempatan Terminal ATM dan/atau CRM dan melakukan penanganan gangguan
  • Petugas di lapangan menginformasikan hasil penanganan gangguan ke contact center Artajasa, apakah gangguan telah selesai ditangani ataukan memerlukan penangangan lebih lanjut
  • Contact center Artajasa menginformasikan hasil penanganan gangguan ke pelanggan.

 

14. Apakah ada tim helpdesk yang disediakan oleh Artajasa untuk layanan ini?

Ada, team helpdesk Artajasa (Contac center) tersedia selama 24/7.

 

15. Saat ini siapa saja mitra yang sudah menggunakan layanan mobile banking Artajasa?

Bank BJB, Bank Kalsel, Bank Panin Syariah, Bank of India, Bank Sumut, Bank BTPN Syariah, Bank Dinar, Ok Bank, Bank Agris, BPR Eka, Bank Bumi Arta.

 

16. Merk ATM dan/atau CRM apa saja yang dapat disediakan oleh Artajasa?

Wincor, Hyosung, Hitachi.

 

17. Apakah ada minimal jumlah unit yang dipesan dalam layanan ini?

Minimal jumlah unit yang dipesan dalam layanan ini adalah 10 unit,semakin banyak jumlah unit yang dipesan maka tarif layanan yang dibeikan akan semakin baik.

 

18. Apakah ada minimal jangka waktu kerjasama dalam layanan ini?

Minimal jangka waktu kerjasama dalam Layanan ATM dan/atau CRM adalah 3 tahun,semakin lama jangka waktu kerjasama maka tarif layanan yang dibeikan akan semakin baik.